Mataram NTB - Kapolresta Mataram Kombes Pol. Dr. Ariefaldi Warganegara SH., SIK., MM., CPHR., CBA., CHRM., memantau jalannya Pengamanan Debat ketiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB yang akan maju pada Pilkada NTB tahun 2024.
Kegiatan Debat Ketiga tersebut berlangsung di Ballroom Selaparang, Hotel Lombok Raya Mataram, Rabu (20/11/2024).
Baca juga:
Pidato Politik Anies Baswedan
|
“Kehadiran kami hanya ingin memastikan bahwa kegiatan Debat Ketiga dalam Pilkada NTB ini berjalan dengan baik. Meski pengamanan sebagian besar dari Polda NTB, kita selaku Pengamanan di wilayah hukum harus bisa memastikan bahwa kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam tahapan Pilkada seperti Debat ini berjalan sukses, lancar dan aman, “ungkap Kapolresta Mataram saat ditemui di sela-sela pemantauan kegiatan debat di Hotel Lombok Raya.
Menurutnya, hingga Debat ketiga ini proses berjalan lancar dan tertib hal ini tentu berkat koordinasi semua pihak terkait termasuk kepolisian yang ditugaskan untuk pengamanan.
Kapolresta Mataram sangat berharap dukungan dan peran serta masyarakat terhadap kesuksesan Pilkada di Kota Mataram khususnya, baik pada proses Pilkada Gubernur NTB maupun pada proses Pilkada Kota Mataram nantinya.
Beberapa hari lagi kita akan berada di minggu tenang dimana segala bentuk kegiatan kampanye serta pernak pernik alat peraga sudah tidak boleh lagi dilakukan termasuk yang melakukan postingan lewat Online tidak boleh lagi kita lakukan. Ini harus difahami betul oleh masyarakat demi terciptanya Situasi Kamtibmas yang Kondusif.
Baca juga:
Anies: BUMN Care Dua Tangan Negara
|
“Biar masyarakat tenang menjelang hari Penilihan, tidak lagi mendengar dan melihat gambar-gambar Paslon yang terpasang di tempat-tempat umum. Ini supaya kita tenang menghadapi hari pemungutan suara, “tegasnya.
“ Untuk situasi di Kota Mataram, hingga saat ini masih terpantau kondusif. Insya Allah hingga hari H nanti Kota Mataram akan tetap Kondusif. Ini berkat kerjasama semua pihak terutama masyarakat Kota Mataram.
Kapolresta Mataram sangat berharal Doa dan dukungan seluruh lapisan masyarakat agar keamanan dan kelancaran proses Pilkada mendatang dapat terjadi. (Adb)